BERBAGAI KHASIAT KEMBANG SEPATU
Tanaman Hibiscus rosa-sinensis.linn ini bunganya mengandung hibiscetin, sedangkan betang dan daunnnya mengandung kalisium oksalat, peroksidase, lemak, dan protein. Berkhasiat mengobati bronchitis, kencing nanah, haid tidak teratur, obat sakit panas, demam pada anak, sariawan batuk, gondok dan sakit kepala.
Ramuan untuk bronkhitis
Cuci dua kuntum bunga kembang sepatu, lalu tumbuk sampai halus
Beri ¾ gelas air masak dan sedikit garam. Aduk ramuan tersebut hingga merata, lalu peras dan saring. Minum dua kali sehari. Atau bisa juga dengan ramuan, rebus 2-3 kuntum bunga kembang sepatu dengan 2 kelas air sekira 15 menit, kemudian saring. Air rebusan yang telah di saring diminum dua kali sehari.
Ramuan untuk kencing nanah
cuci enam kuntum bunga sepatu, rebus dengan tiga gelas air hingga airnya tersisa ¾ gelas. Setelah itu, saring dan diamkan selama satu malam. Minum dengan madu tiga kali sehari sebanyak ½ gelas
Ramuan untuk sariawan dan batuk
Rebus daun kembang sepatu secukupnya dalam tiga gelas air mendidih selama 15 menit, lalu saring. Air rebusan diminum tiga kali sehari..
Semoga bermanfaat.(kr07)
(Sumber: Koran Wawasan Semarang)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar